KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Salah satu yang menjadi fokus PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS) tahun 2019 adalah untuk melakukan penyelesaian proyek pembangunan jaringan gas (jargas) yang ditargetkan dapat membangun jaringan gas kota bagi 4,7 juta sambungan rumah tangga hingga 2024 mendatang. Direktur Utama PGAS, Gigih Prakoso mengatakan, pihaknya tengah menyiapkan proposal untuk mencapai 4,7 juta sambungan rumah. Selain itu, pihaknya pun berencana untuk mengembangkan jargas secara komersial sehingga memiliki nilai jual yang lebih tinggi. “Untuk yang komersial tarifnya pasti berbeda. Saat ini sudah ada 1,2 juta yang konfirmasi ingin mendapatkan sambungan jargas, namun hingga 2020 kami kerjakan dahulu 1 juta. Dana dan tarifnya masih kami siapkan kajiannya,” ujar Gigih saat RUPST di Jakarta, Jumat (26/4).
Perusahaan Gas Negara (PGAS) fokus menyelesaikan proyek jaringan gas tahun 2019
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Salah satu yang menjadi fokus PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS) tahun 2019 adalah untuk melakukan penyelesaian proyek pembangunan jaringan gas (jargas) yang ditargetkan dapat membangun jaringan gas kota bagi 4,7 juta sambungan rumah tangga hingga 2024 mendatang. Direktur Utama PGAS, Gigih Prakoso mengatakan, pihaknya tengah menyiapkan proposal untuk mencapai 4,7 juta sambungan rumah. Selain itu, pihaknya pun berencana untuk mengembangkan jargas secara komersial sehingga memiliki nilai jual yang lebih tinggi. “Untuk yang komersial tarifnya pasti berbeda. Saat ini sudah ada 1,2 juta yang konfirmasi ingin mendapatkan sambungan jargas, namun hingga 2020 kami kerjakan dahulu 1 juta. Dana dan tarifnya masih kami siapkan kajiannya,” ujar Gigih saat RUPST di Jakarta, Jumat (26/4).