KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan konstruksi pelat merah mendukung rencana pemerintah untuk melakukan evaluasi terhadap penggarapan proyek-proyek elevated seiring terjadinya kecelakaan Tol Bekasi-Cawang-Kampung Melayu (Becakayu) dan kecelakaan lainnya. Terkait kecelakaan tersebut, PT Waskita Karya (Persero) Tbk sebagai kontraktor mengatakan belum mengetahui penyebab pasti dari kecelakaan tersebut. "Kalau untuk penyebabknya kami masih menunggu hasi investigasi," ujar Shastia Hadiarti, Sekretaris Perusahaan Waskita Karya saat dihubungi Kontan.co.id, Selasa (20/2). Menyusul kejadian tersebut, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) bakal menghentikan sementara proyek-proyek infrastruktur, khususnya proyek infrastruktur elevated, seperti tol atau jembatan.
Perusahaan Konstruksi mendukung langkah pemerintah evaluasi proyek elevated
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan konstruksi pelat merah mendukung rencana pemerintah untuk melakukan evaluasi terhadap penggarapan proyek-proyek elevated seiring terjadinya kecelakaan Tol Bekasi-Cawang-Kampung Melayu (Becakayu) dan kecelakaan lainnya. Terkait kecelakaan tersebut, PT Waskita Karya (Persero) Tbk sebagai kontraktor mengatakan belum mengetahui penyebab pasti dari kecelakaan tersebut. "Kalau untuk penyebabknya kami masih menunggu hasi investigasi," ujar Shastia Hadiarti, Sekretaris Perusahaan Waskita Karya saat dihubungi Kontan.co.id, Selasa (20/2). Menyusul kejadian tersebut, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) bakal menghentikan sementara proyek-proyek infrastruktur, khususnya proyek infrastruktur elevated, seperti tol atau jembatan.