KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Di tengah pemulihan yang dilakukan, bisnis multifinance di Indonesia tampaknya masih menggiurkan di mata investor asing. Hal tersebut tampak dari beberapa aksi akuisisi yang dilakukan investor asing terhadap perusahaan multifinance beberapa waktu belakangan. Kepala Departemen Pengawasan Industri Keuangan Non Bank 2B OJK Bambang W Budiawan mengatakan masih ada beberapa multifinance yang kemungkinan akan dicaplok oleh investor asing di tahun ini. “Mungkin semester ini ada 2 hingga 3 perusahaan pembiayaan,” ujar Bambang kepada KONTAN, Senin (14/3). Melihat fenomena tersebut, Bambang berpendapat bahwa para investor asing ini melihat potensi bisnis pembiayaan masih sangat prospektif di Indonesia. Salah satunya bisa disebabkan oleh proses pemulihan ekonomi pasca pandemi yang relatif cepat.
Perusahaan Multifinance Masih Mencuri Perhatian Investor Asing
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Di tengah pemulihan yang dilakukan, bisnis multifinance di Indonesia tampaknya masih menggiurkan di mata investor asing. Hal tersebut tampak dari beberapa aksi akuisisi yang dilakukan investor asing terhadap perusahaan multifinance beberapa waktu belakangan. Kepala Departemen Pengawasan Industri Keuangan Non Bank 2B OJK Bambang W Budiawan mengatakan masih ada beberapa multifinance yang kemungkinan akan dicaplok oleh investor asing di tahun ini. “Mungkin semester ini ada 2 hingga 3 perusahaan pembiayaan,” ujar Bambang kepada KONTAN, Senin (14/3). Melihat fenomena tersebut, Bambang berpendapat bahwa para investor asing ini melihat potensi bisnis pembiayaan masih sangat prospektif di Indonesia. Salah satunya bisa disebabkan oleh proses pemulihan ekonomi pasca pandemi yang relatif cepat.