KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Volta Indonesia Semesta, perusahaan patungan PT NFC Indonesia Tbk (NFCX) dan SiCepat, turut ramaikan ajang Indonesia Electric Motor Show (IEMS) 2021 yang dilangsungkan pada 24-26 November 2021 di Gedung Manajemen ORPPT-BRIN, Kawasan Puspitek Serpong, Tangerang Selatan. Di ajang pameran yang mengumpulkan para produsen kendaraan listrik tersebut, Volta unjuk gigi pamerkan motor listrik berteknologi Sistem Ganti Baterai (SGB) dengan membawa unit motor roda dua (2) yakni tipe 401 dan kendaraan roda tiga (3) tipe 501. Pameran yang diselenggarakan oleh Balai Besar Teknologi Konversi Energi (B2TKE) - Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) ini merupakan upaya dalam mendukung industri dalam negeri dari sisi riset dan inovasi teknologi kendaraan listrik ini diharapkan dapat meningkatkan populasi kendaraan listrik.
Perusahaan patungan NFC Indonesia (NFCX) dan SiCepat produksi motor listrik
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Volta Indonesia Semesta, perusahaan patungan PT NFC Indonesia Tbk (NFCX) dan SiCepat, turut ramaikan ajang Indonesia Electric Motor Show (IEMS) 2021 yang dilangsungkan pada 24-26 November 2021 di Gedung Manajemen ORPPT-BRIN, Kawasan Puspitek Serpong, Tangerang Selatan. Di ajang pameran yang mengumpulkan para produsen kendaraan listrik tersebut, Volta unjuk gigi pamerkan motor listrik berteknologi Sistem Ganti Baterai (SGB) dengan membawa unit motor roda dua (2) yakni tipe 401 dan kendaraan roda tiga (3) tipe 501. Pameran yang diselenggarakan oleh Balai Besar Teknologi Konversi Energi (B2TKE) - Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) ini merupakan upaya dalam mendukung industri dalam negeri dari sisi riset dan inovasi teknologi kendaraan listrik ini diharapkan dapat meningkatkan populasi kendaraan listrik.