Pesawat Garuda tergelincir di Bandara Lombok Praya



JAKARTA. Pesawat Garuda Indonesia GA-7040 rute Denpasar-Lombok tergelincir ke luar landasan Bandara Internasional Lombok. Kejadian ini terjadi pada pukul 17.03 WITA.

“Pesawat jenis ATR72-600 PK-GAG keluar landasan dan berhenti di rerumputan sesaat setelah landing di Bandara Lombok Praya,” kata VP Corporate Communication PT Garuda Indonesia Pujobroto melalui siaran pers, Selasa (3/2).

Pujobroto memastikan seluruh 29 penumpang termasuk satu bayi dalam keadaan selamat dan tidak ada yang mengalami luka-luka. Seluruh penumpang turun secara normal melalui tangga pesawat.


“Tim teknik Garuda dari Jakarta dan tim dari ATR Singapura telah bersiap berangkat menuju Lombok, tapi sementara ini belum dapat berangkat mengingat Bandara Lombok Praya dinyatakan closed,” jelasnya.

Pujobroto juga menegaskan pihak Garuda juga telah berkoordinasi dengan Komite Nasional Keselamatan Transportasi dan Kementerian Perhubungan untuk proses pemindahan pesawat yang tergelincir. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yudho Winarto