Pesawat tempur Israel menyerang pos Hezbollah di Lebanon



KONTAN.CO.ID -  TEL AVIV. Pesawat tempur Israel menghantam pos-pos milik kelompok Syiah Lebanon Hezbollah pada Rabu (26/8) pagi setelah adanya tembakan dari Lebanon ke arah pasukan  Israel.

Tidak ada tentara Israel yang terluka dalam penembakan itu, kata militer. Tentara mengerahkan suar iluminasi, peluru asap dan tembakan langsung setelah tembakan dari sisi perbatasan Lebanon, katanya.

Baca Juga: Buntut ledakan mengerikan Beirut, PM Lebanon mengundurkan diri

"Sebagai tanggapan, dalam semalam, helikopter serang IDF dan pesawat menyerang pos pengamatan milik organisasi teror Hezbollah di daerah perbatasan," kata militer dalam sebuah pernyataan, mengacu pada Pasukan Pertahanan Israel, seperti dilansir Reuters.

Belum ada komentar langsung dari Hezbollah terkait peristiwa ini.

Ketegangan di perbatasan Lebanon dan Israel memanas saat ini. Bulan lalu, Israel mengatakan Hezbollah melakukan upaya infiltrasi, yang dibantah oleh kelompok yang didukung Iran tersebut.

Militer Israel mengatakan telah mencabut jam malam yang diberlakukan semalam.

Editor: Noverius Laoli