JAKARTA. Erupsi Gunung Raung di Desa Sumber Arum, Songgon, Banyuwangi, Jawa Timur berdampak terhadap pertanian tembakau di daerah sekitarnya, terutama Jember. Wakil Ketua Asosiasi Petani Tembakau Indonesia (APTI) Jawa Timur, Hendro Handoko mengatakan kualitas tembakau dipastikan menurun akibat terpapar abu vulkanis Gunung Raung. "Hampir seluruh lahan perkebunan tembakau milik petani diguyur hujan abu vulkanis Gunung Raung, dan hal tersebut sangat memengaruhi kualitas tembakau," kata Hendro di Kabupaten Jember, Senin. Ia mengaku sudah memantau di sejumlah areal tanaman tembakau yang sudah ditanam petani pada Mei hingga Juni 2015 di Jember, dan hasilnya banyak petani yang mengeluh karena dipastikan merugi pada musim panen nanti.
Petani tembakau merugi akibat erupsi Gunung Raung
JAKARTA. Erupsi Gunung Raung di Desa Sumber Arum, Songgon, Banyuwangi, Jawa Timur berdampak terhadap pertanian tembakau di daerah sekitarnya, terutama Jember. Wakil Ketua Asosiasi Petani Tembakau Indonesia (APTI) Jawa Timur, Hendro Handoko mengatakan kualitas tembakau dipastikan menurun akibat terpapar abu vulkanis Gunung Raung. "Hampir seluruh lahan perkebunan tembakau milik petani diguyur hujan abu vulkanis Gunung Raung, dan hal tersebut sangat memengaruhi kualitas tembakau," kata Hendro di Kabupaten Jember, Senin. Ia mengaku sudah memantau di sejumlah areal tanaman tembakau yang sudah ditanam petani pada Mei hingga Juni 2015 di Jember, dan hasilnya banyak petani yang mengeluh karena dipastikan merugi pada musim panen nanti.