KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Petronas Ketapang II Ltd sebagai operator wilayah kerja Ketapang berhasil menyelesaikan pembangunan konstruksi jacket, sebagai salah satu komponen utama pembangunan Anjungan Lepas Pantai BTJT-B Platform, Proyek Bukit Tua Fase 2B. Konstruksi Jacket dibangun di galangan kapal dalam negeri di Bintan Yard, dan telah dimuat ke atas kapal tongkang pada tanggal 27 Januari 2021. Pelepasan kapal tongkang yang membawa konstruksi Jacket dilakukan secara resmi pada tanggal 10 Februari 2021, disaksikan secara virtual oleh Deputi Operasi SKK Migas, Julius Wiranto, Kepala Divisi Manajemen Proyek dan Pemeliharaan Fasilitas SKK Migas Luky Yusgiantoro, VP Group Project Delivery Petronas Noor Ilias Mohd Idris, beserta Manajemen PETRONAS Indonesia dan juga perwakilan manajemen kontraktor pelaksana. Deputi Operasi SKK Migas Julius Wiratno, menyampaikan apresiasi atas capaian tahapan penting proyek Bukit Tua Fase 2B.
Petronas rampungkan konstruksi jacket Proyek Bukit Tua Fase 2B
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Petronas Ketapang II Ltd sebagai operator wilayah kerja Ketapang berhasil menyelesaikan pembangunan konstruksi jacket, sebagai salah satu komponen utama pembangunan Anjungan Lepas Pantai BTJT-B Platform, Proyek Bukit Tua Fase 2B. Konstruksi Jacket dibangun di galangan kapal dalam negeri di Bintan Yard, dan telah dimuat ke atas kapal tongkang pada tanggal 27 Januari 2021. Pelepasan kapal tongkang yang membawa konstruksi Jacket dilakukan secara resmi pada tanggal 10 Februari 2021, disaksikan secara virtual oleh Deputi Operasi SKK Migas, Julius Wiranto, Kepala Divisi Manajemen Proyek dan Pemeliharaan Fasilitas SKK Migas Luky Yusgiantoro, VP Group Project Delivery Petronas Noor Ilias Mohd Idris, beserta Manajemen PETRONAS Indonesia dan juga perwakilan manajemen kontraktor pelaksana. Deputi Operasi SKK Migas Julius Wiratno, menyampaikan apresiasi atas capaian tahapan penting proyek Bukit Tua Fase 2B.