JAKARTA. Tahun ini, PT Petrosea Tbk (PTRO) bakal semakin agresif. Ada beberapa rencana bisnis yang akan dilakukan anak usaha Indika ini, yakni mulai dari peningkatan produksi pengupasan lapisan tanah (overburden removal) sampai perluasan pangkalan logistik. Terkait peningkatan produksi overbuden removal, PTRO berencana meningkatkan menjadi sebesar 155,1 juta bank cubic meter (bcm) dari produksi overburden removal pada tahun 2013 sebesar 141 juta bcm. Pencapaian ini berarti meningkat 10% ketimbang produksi overburden removal pada 2013 lalu. Agar hal itu tercapai, Petrosea akan mengalokasikan belanja modal US$ 48 juta atau naik 50% dari belanja modal tahun 2013 lalu. Menurut Direktur Keuangan PT Petrosea M. Kurnia Ariawan, alokasi belanja modal ini sebagian besar akan ditujukan untuk memelihara peralatan pertambangan. "Sebagian besar peralatan dibeli tahun 2009 dan 2010. Di tahun ke-3 dan ke-4, peralatan itu harus turun mesin," jelas Kurnia dalam public expose, Kamis (17/4).
Petrosea makin agesif berekspansi tahun 2014
JAKARTA. Tahun ini, PT Petrosea Tbk (PTRO) bakal semakin agresif. Ada beberapa rencana bisnis yang akan dilakukan anak usaha Indika ini, yakni mulai dari peningkatan produksi pengupasan lapisan tanah (overburden removal) sampai perluasan pangkalan logistik. Terkait peningkatan produksi overbuden removal, PTRO berencana meningkatkan menjadi sebesar 155,1 juta bank cubic meter (bcm) dari produksi overburden removal pada tahun 2013 sebesar 141 juta bcm. Pencapaian ini berarti meningkat 10% ketimbang produksi overburden removal pada 2013 lalu. Agar hal itu tercapai, Petrosea akan mengalokasikan belanja modal US$ 48 juta atau naik 50% dari belanja modal tahun 2013 lalu. Menurut Direktur Keuangan PT Petrosea M. Kurnia Ariawan, alokasi belanja modal ini sebagian besar akan ditujukan untuk memelihara peralatan pertambangan. "Sebagian besar peralatan dibeli tahun 2009 dan 2010. Di tahun ke-3 dan ke-4, peralatan itu harus turun mesin," jelas Kurnia dalam public expose, Kamis (17/4).