KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten farmasi, PT Phapros Tbk (PEHA) membukukan penjualan bersih sebesar Rp 225,29 miliar pada kuartal I-2021. Angka ini turun 1,77% (yoy) dibandingkan penjualan bersih PEHA di kuartal I-2020 sebesar Rp 229,36 miliar. Berdasarkan laporan keuangan di Bursa Efek Indonesia (BEI), mayoritas penjualan bersih PEHA di kuartal I-2021 berasal dari pihak berelasi sebesar Rp 215,65 miliar. Sedangkan penjualan dari pihak ketiga tercatat sebesar Rp 9,63 miliar. Dari sisi pelanggan, sebagian besar penjualan bersih PEHA di kuartal I-2021 berasal dari PT Kimia Farma Trading and Distribution sebesar Rp 161,22 miliar serta PT Rajawali Nusindo sebesar Rp 54,36 miliar.
Phapros (PEHA) bukukan laba Rp 7,15 miliar pada kuartal I 2021
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten farmasi, PT Phapros Tbk (PEHA) membukukan penjualan bersih sebesar Rp 225,29 miliar pada kuartal I-2021. Angka ini turun 1,77% (yoy) dibandingkan penjualan bersih PEHA di kuartal I-2020 sebesar Rp 229,36 miliar. Berdasarkan laporan keuangan di Bursa Efek Indonesia (BEI), mayoritas penjualan bersih PEHA di kuartal I-2021 berasal dari pihak berelasi sebesar Rp 215,65 miliar. Sedangkan penjualan dari pihak ketiga tercatat sebesar Rp 9,63 miliar. Dari sisi pelanggan, sebagian besar penjualan bersih PEHA di kuartal I-2021 berasal dari PT Kimia Farma Trading and Distribution sebesar Rp 161,22 miliar serta PT Rajawali Nusindo sebesar Rp 54,36 miliar.