PHRI minta pemerintah juga perbaiki lokasi wisata



JAKARTA. Rencana pemerintah meningkatkan promosi pariwisata disambut baik pengusaha perhotelan dalam negeri. Namun mereka menilai promosi saja belum cukup. Pemerintah juga perlu mempersiapkan layanan dan kualitas jasa dari destinasi unggulan. Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Haryadi Sukamdani bilang, jika destinasi unggulan kualitasnya tidak ditingkatkan akan percuma. Ia mencontohkan objek wisata Danau Toba di Sumatera Utara. "Itu kan ikonnya Sumut, tapi belum direhab. Selama ini malah terjadi penurunan fasilitas dan kunjungan," ujar Haryadi, Rabu (24/6) di Istana Negara, Jakarta. Danau toba menurutnya dalam kondisi yang tidak terawat dan kotor. Oleh karenanya, sebelum gencar promosi maka fasilitas dari masing-masing objek wisata harus ditingkatkan. Perbaikan fasilitas atau rehabilitasi dianggapnya lebih cepat menggenjot kunjungan wisatawan. Dibanding menunggu pemerintah selesai mengembangkan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) pariwisata. Selain itu, Ia mengingatkan pemerintah untuk memperbaiki infrastruktur, khususnya sarana transportasi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Editor: Uji Agung Santosa