Pidato kemenangan Joe Biden: Warga AS memberi kemenangan yang meyakinkan



KONTAN.CO.ID - WASHINGTON. Joe Biden mengumumkan kemenangan sebagai presiden ke-46 Amerika Serikat (AS) setelah hasil pemilihan menunjukkan Biden sudah melewati batas meraup minimal 270 electoral vote untuk kursi kepresidenan.

Para pemilih AS menolak dengan tegas kepemimpinan gaduh petahana dari Partai Republik Donald Trump dan mendukung Biden yang juga mantan wakil presiden dari Partai Demokrat.

“Warga AS telah berbicara. Mereka telah memberikan kami kemenangan yang jelas, kemenangan yang meyakinkan, "kata Biden di Wilmington, Delaware setelah dia dinyatakan sebagai pemenang oleh semua jaringan TV utama AS seperti dikutip Reuters.


Baca Juga: Joe Biden menang pemilu AS, OPEC bakal merindukan Donald Trump

Joe Biden memenangkan kursi kepresidenan AS dan akan menjadi presiden AS ke-46.

Beberapa jaringan televisi utama AS melaporkan, Biden melangkah ke Gedung Putih mengalahkan Donald Trump, setelah memenangkan suara di Pennsylvania.

Dari negara bagian Pennsylvania, Biden mendapatkan 20 electoral votes dan sudah cukup untuk mengamankan suaranya.

Biden kini mengantongi 273 electoral votes, melebihi minimal 270 electoral votes yang dibutuhkan untuk memenangkan pemilihan Presiden AS. Sementara Donald Trump hanya meraih 214 electoral votes, menurut data Edison Research.

Selanjutnya: Joe Biden menang pemilu AS, warga New York rayakan kekalahan Trump dengan suka ria

Editor: Khomarul Hidayat