KONTAN.CO.ID - Transformasi industri 4.0 menginisiasi perubahan dalam mengadaptasi penggunaan teknologi digital. Oleh karenanya, percepatan transformasi digital dipilih sebagai salah satu strategi untuk meningkatkan produktivitas dan daya saing industri manufaktur nasional menjadi lebih berkelanjutan, fleksibel dan efisien. “Komponen terpenting pada proses transformasi digital berupa kesadaran manfaat penggunaan peralatan digital, tidak hanya sekedar kemampuan adopsi teknologi, namun harus sejalan dengan perubahan mindset digital,” kata Menurut Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita dalam keterangannya, Rabu (10/7). Salah satu penerapan industri 4.0 yang sejalan dengan transformasi digital adalah Internet of Things (IoT) yang berbasiskan data untuk diaplikasikan pada industri manufaktur. Data-driven manufacturing (DDM) merupakan pendekatan manufaktur yang menggunakan data dan analitik untuk meningkatkan pengambilan keputusan dan mengoptimalkan operasi. Pendekatan ini melibatkan pengumpulan data dari berbagai sumber, seperti sensor, mesin, dan manusia, lalu menggunakan data tersebut untuk mengidentifikasi tren, pola, dan peluang peningkatan.
PIDI 4.0 Sosialisasikan Data-Driven Manufacturing untuk Transformasi Industri
KONTAN.CO.ID - Transformasi industri 4.0 menginisiasi perubahan dalam mengadaptasi penggunaan teknologi digital. Oleh karenanya, percepatan transformasi digital dipilih sebagai salah satu strategi untuk meningkatkan produktivitas dan daya saing industri manufaktur nasional menjadi lebih berkelanjutan, fleksibel dan efisien. “Komponen terpenting pada proses transformasi digital berupa kesadaran manfaat penggunaan peralatan digital, tidak hanya sekedar kemampuan adopsi teknologi, namun harus sejalan dengan perubahan mindset digital,” kata Menurut Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita dalam keterangannya, Rabu (10/7). Salah satu penerapan industri 4.0 yang sejalan dengan transformasi digital adalah Internet of Things (IoT) yang berbasiskan data untuk diaplikasikan pada industri manufaktur. Data-driven manufacturing (DDM) merupakan pendekatan manufaktur yang menggunakan data dan analitik untuk meningkatkan pengambilan keputusan dan mengoptimalkan operasi. Pendekatan ini melibatkan pengumpulan data dari berbagai sumber, seperti sensor, mesin, dan manusia, lalu menggunakan data tersebut untuk mengidentifikasi tren, pola, dan peluang peningkatan.