JAKARTA. Situasi politik di Pilkada DKI Jakarta 2017 menjadi perhatian bagi pelaku industri otomotif. Pasalnya, Jakarta menggenggam pasar terbesar kedua di Indonesia sebelum Jawa Barat. Tercatat ada 186.000 konsumen di Jakarta atau 18,6% konsumen kendaraan mobil berada di Jakarta. Kukuh Kumara, Sekretaris Umum (Sekum) Gabungan Industri Otomotif Indonesia (GAIKINDO) mengatakan industri otomotif membutuhkan suasana yang stabil, termasuk stabilitas politik. "Apalagi industri otomotif adalah industri yang menuntut komitmen jangka panjang dari para pelakunya," kata Kukuh saat dihubungi KONTAN, Rabu (15/2). Menurutnya, bila Pilkada DKI Jakarta berlangsung normal, aman dan tenang maka bisnis bisa berjalan seperti biasa. Kukuh menilai masyarakat sudah mengarah semakin dewasa dalam mengawal demokrasi di Indonesia. "Bisa dipisahkan antara politik dan keseharian bisnis. Ini yang harus dijaga bersama," katanya.
Pilgub DKI dua putaran bisa berkah bagi bisnis
JAKARTA. Situasi politik di Pilkada DKI Jakarta 2017 menjadi perhatian bagi pelaku industri otomotif. Pasalnya, Jakarta menggenggam pasar terbesar kedua di Indonesia sebelum Jawa Barat. Tercatat ada 186.000 konsumen di Jakarta atau 18,6% konsumen kendaraan mobil berada di Jakarta. Kukuh Kumara, Sekretaris Umum (Sekum) Gabungan Industri Otomotif Indonesia (GAIKINDO) mengatakan industri otomotif membutuhkan suasana yang stabil, termasuk stabilitas politik. "Apalagi industri otomotif adalah industri yang menuntut komitmen jangka panjang dari para pelakunya," kata Kukuh saat dihubungi KONTAN, Rabu (15/2). Menurutnya, bila Pilkada DKI Jakarta berlangsung normal, aman dan tenang maka bisnis bisa berjalan seperti biasa. Kukuh menilai masyarakat sudah mengarah semakin dewasa dalam mengawal demokrasi di Indonesia. "Bisa dipisahkan antara politik dan keseharian bisnis. Ini yang harus dijaga bersama," katanya.