KONTAN.CO.ID - KUALA LUMPUR. Raja Malaysia Abdullah Ri'ayatuddin Al-Mustafa Billah Shah secara pribadi bakal mewawancarai semua anggota parlemen, tidak termasuk Mahathir Mohamad, untuk memastikan, siapa yang akan jadi perdana menteri (PM) berikutnya. Dalam konferensi pers, Selasa (25/2), juru bicara Istana Ahmad Fadil Shamsuddin mengatakan, Raja akan mewawancarai 221 anggota parlemen masing-masing selama dua hingga tiga menit mulai hari ini pukul 14:30, setelah pengunduran diri Mahathir sebagai PM pada Senin (24/2). Kepala Sekretaris Pemerintah Malaysia Mohd Zuki Ali akan mendamping Raja melakukan wawancara dengan anggota parlemen sebagai saksi. "(Anggota parlemen) telah diberitahu tentang wawancara ini kemarin oleh otoritas istana," kata Ahmad Fadil seperti dikutip Channelnewsasia.com.
Pilih perdana menteri baru, Raja Malaysia wawancara semua anggota parlemen
KONTAN.CO.ID - KUALA LUMPUR. Raja Malaysia Abdullah Ri'ayatuddin Al-Mustafa Billah Shah secara pribadi bakal mewawancarai semua anggota parlemen, tidak termasuk Mahathir Mohamad, untuk memastikan, siapa yang akan jadi perdana menteri (PM) berikutnya. Dalam konferensi pers, Selasa (25/2), juru bicara Istana Ahmad Fadil Shamsuddin mengatakan, Raja akan mewawancarai 221 anggota parlemen masing-masing selama dua hingga tiga menit mulai hari ini pukul 14:30, setelah pengunduran diri Mahathir sebagai PM pada Senin (24/2). Kepala Sekretaris Pemerintah Malaysia Mohd Zuki Ali akan mendamping Raja melakukan wawancara dengan anggota parlemen sebagai saksi. "(Anggota parlemen) telah diberitahu tentang wawancara ini kemarin oleh otoritas istana," kata Ahmad Fadil seperti dikutip Channelnewsasia.com.