Jakarta. Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta Sumarno mengatakan, ada sekitar 400.000 orang yang diperkirakan jadi pemilih pemula pada Pilkada DKI Jakarta 2017. "Pemilih pemula ada sekitar 400.000 dari sekitar 7,4 juta pemilih. Ini baru data sementara dari Dinas Kependudukan (Disdukcapil DKI)," kata Sumarno di Kantor KPU DKI Jakarta, Jalan Salemba Raya, Jakarta Pusat, Jumat (7/10/2016). Sumarno mengatakan, Jumat ini merupakan hari terakhir KPU melakukan pemutakhiran data pemilih. Setelah itu, KPU akan melakukan rekapitulasi di tingkat kelurahan hingga provinsi. "Pemutakhiran jadi bahan masukan untuk merumuskan daftar pemilih sementara (DPS)," kata dia.
Pilkada DKI, ada 400.000 pemilih baru
Jakarta. Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta Sumarno mengatakan, ada sekitar 400.000 orang yang diperkirakan jadi pemilih pemula pada Pilkada DKI Jakarta 2017. "Pemilih pemula ada sekitar 400.000 dari sekitar 7,4 juta pemilih. Ini baru data sementara dari Dinas Kependudukan (Disdukcapil DKI)," kata Sumarno di Kantor KPU DKI Jakarta, Jalan Salemba Raya, Jakarta Pusat, Jumat (7/10/2016). Sumarno mengatakan, Jumat ini merupakan hari terakhir KPU melakukan pemutakhiran data pemilih. Setelah itu, KPU akan melakukan rekapitulasi di tingkat kelurahan hingga provinsi. "Pemutakhiran jadi bahan masukan untuk merumuskan daftar pemilih sementara (DPS)," kata dia.