JAKARTA. Pabrik pupuk Iskandar Muda (PIM) mendapat tambahan pasokan gas dari PT Total E&P Indonesie. Rencananya, kontraktor migas asal Perancis itu akan memasok gas ke PIM dengan volume 3 trilliun british thermal unit (TBTU). "Pasokan gas ke PIM ini merupakan awal dari seluruh rencana pengadaan gas untuk pabrik pupuk PIM di Nangroe Aceh Darussalam (NAD) guna mengoperasikan kedua pabrik di 2010," ujar Kepala Divisi Hubungan Masyarakat Sekuriti dan Perwakilan BP Migas Amir Hamzah lewat pesan singkat, (08/02). Amir mengatakan, pasokan gas itu akan diambil dari produksi gas blok Mahakam dan akan dipakai untuk keperluan PIM selama dua bulan. Jumlah itu setara dengan 1 kargo gas.
PIM Dapat Pasokan Gas 1 Kargo dari Total
JAKARTA. Pabrik pupuk Iskandar Muda (PIM) mendapat tambahan pasokan gas dari PT Total E&P Indonesie. Rencananya, kontraktor migas asal Perancis itu akan memasok gas ke PIM dengan volume 3 trilliun british thermal unit (TBTU). "Pasokan gas ke PIM ini merupakan awal dari seluruh rencana pengadaan gas untuk pabrik pupuk PIM di Nangroe Aceh Darussalam (NAD) guna mengoperasikan kedua pabrik di 2010," ujar Kepala Divisi Hubungan Masyarakat Sekuriti dan Perwakilan BP Migas Amir Hamzah lewat pesan singkat, (08/02). Amir mengatakan, pasokan gas itu akan diambil dari produksi gas blok Mahakam dan akan dipakai untuk keperluan PIM selama dua bulan. Jumlah itu setara dengan 1 kargo gas.