KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Wijaya Karya (Persero) Tbk. (WIKA) sebagai salah satu anggota Konsorsium Kontraktor Pembangunan Kereta Cepat Jakarta Bandung (HSRCC) akan melakukan percepatan pelaksanaan konstruksi. Apalagi, China Development Bank (CDB) telah mencairkan kredit tahap pertama sebesar US$ 170 juta atau setara dengan Rp 2,28 triliun pada Jumat (27/4/18). Direktur Utama WIKA Tumiyana menyatakan, pencairan dana ini menunjukan komitmen CDB dalam membiayai proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung. Menurut Tumiyana, "WIKA akan memanfaatkan dana tersebut dengan maksimal sehingga dapat menumbuhkan keyakinan stakeholders terhadap proyek pembangunan transportasi masa depan Indonesia," kata Tumiyana dalam siaran pers yang diterima Kontan.co.id. Adapun lingkup pekerjaan WIKA dalam konsorsium adalah pekerjaan struktur, arsitektur, lanskap serta mekanikal dan elektrikal. Kereta Cepat Jakarta-Bandung akan menghubungkan empat stasiun, yaitu Halim, Karawang, Walini dan Tegalluar Bandung sepanjang 142,3 Km.
Pinjaman CDB cair, Wijaya Karya kebut pembangunan kereta cepat Jakarta-Bandung
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Wijaya Karya (Persero) Tbk. (WIKA) sebagai salah satu anggota Konsorsium Kontraktor Pembangunan Kereta Cepat Jakarta Bandung (HSRCC) akan melakukan percepatan pelaksanaan konstruksi. Apalagi, China Development Bank (CDB) telah mencairkan kredit tahap pertama sebesar US$ 170 juta atau setara dengan Rp 2,28 triliun pada Jumat (27/4/18). Direktur Utama WIKA Tumiyana menyatakan, pencairan dana ini menunjukan komitmen CDB dalam membiayai proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung. Menurut Tumiyana, "WIKA akan memanfaatkan dana tersebut dengan maksimal sehingga dapat menumbuhkan keyakinan stakeholders terhadap proyek pembangunan transportasi masa depan Indonesia," kata Tumiyana dalam siaran pers yang diterima Kontan.co.id. Adapun lingkup pekerjaan WIKA dalam konsorsium adalah pekerjaan struktur, arsitektur, lanskap serta mekanikal dan elektrikal. Kereta Cepat Jakarta-Bandung akan menghubungkan empat stasiun, yaitu Halim, Karawang, Walini dan Tegalluar Bandung sepanjang 142,3 Km.