KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Mulai hari ini, Senin (15/6), DKI Jakarta membuka operasional 80 mal dan pusat belanja. Inilah tanda start ekonomi Jakarta, bahkan Indonesia, yang sempat mati suri selama masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB). Harapannya, setelah industri ritel, sektor manufaktur dan industri lain juga ikut menggeliat. Sebagai tahap awal, rata-rata mal beroperasi selama pukul 11:00 hingga 20:00 WIB. Selama masa transisi PSBB tersebut, Ellen Hidayat, Ketua Asosiasi Persatuan Pusat Belanja Indonesia (APPBI) DKI Jakarta mengatakan, pengusaha mal baru bisa menyerap sekitar 50% karyawan karena belum beroperasi penuh. APPBI DKI Jakarta menjamin, anggotanya menerapkan protokol kesehatan dan memiliki tim Gugus Covid-19 yang mengawasi pengunjung agar taat aturan. Adapun bioskop, arena kebugaran, wahana bermain anak, tempat pijat, perawatan tubuh serta karaoke belum beroperasi.
Pintu mal dibuka tanda start ekonomi Indonesia
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Mulai hari ini, Senin (15/6), DKI Jakarta membuka operasional 80 mal dan pusat belanja. Inilah tanda start ekonomi Jakarta, bahkan Indonesia, yang sempat mati suri selama masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB). Harapannya, setelah industri ritel, sektor manufaktur dan industri lain juga ikut menggeliat. Sebagai tahap awal, rata-rata mal beroperasi selama pukul 11:00 hingga 20:00 WIB. Selama masa transisi PSBB tersebut, Ellen Hidayat, Ketua Asosiasi Persatuan Pusat Belanja Indonesia (APPBI) DKI Jakarta mengatakan, pengusaha mal baru bisa menyerap sekitar 50% karyawan karena belum beroperasi penuh. APPBI DKI Jakarta menjamin, anggotanya menerapkan protokol kesehatan dan memiliki tim Gugus Covid-19 yang mengawasi pengunjung agar taat aturan. Adapun bioskop, arena kebugaran, wahana bermain anak, tempat pijat, perawatan tubuh serta karaoke belum beroperasi.