KONTAN.CO.ID - BOGOR. Pusat Investasi Pemerintah (PIP) terus mendukung sektor usaha di Tanah Air lewat pembiayaan Ultra Mikro (UMi), salah satunya usaha pertanian. Direktur Kerjasama, Pendanaan, dan Pembiayaan PIP Muhammad Yusuf mengatakan bahwa sejak tahun 2017 hingga saat ini, pihaknya telah menggelontorkan Rp 38 triliun untuk pembiayaan program Ultra Mikro (UMi). "Ada sekitar 3 juta tani yang kita berikan pembiayaan sejak tahun 2017. Jadi program UMi yang kami jalankan itu menyasar semua UMKM meskipun sebagian besar sektor perdagangan tapi kita juga sedang prioritaskan untuk pertanian," ujarnya saat ditemui di Desa Sukawangi, Bogor, Jawa Barat, Rabu (10/7).
PIP Telah Salurkan Pembiayaan Ke 3 Juta Usaha Tani Sejak 2017
KONTAN.CO.ID - BOGOR. Pusat Investasi Pemerintah (PIP) terus mendukung sektor usaha di Tanah Air lewat pembiayaan Ultra Mikro (UMi), salah satunya usaha pertanian. Direktur Kerjasama, Pendanaan, dan Pembiayaan PIP Muhammad Yusuf mengatakan bahwa sejak tahun 2017 hingga saat ini, pihaknya telah menggelontorkan Rp 38 triliun untuk pembiayaan program Ultra Mikro (UMi). "Ada sekitar 3 juta tani yang kita berikan pembiayaan sejak tahun 2017. Jadi program UMi yang kami jalankan itu menyasar semua UMKM meskipun sebagian besar sektor perdagangan tapi kita juga sedang prioritaskan untuk pertanian," ujarnya saat ditemui di Desa Sukawangi, Bogor, Jawa Barat, Rabu (10/7).