KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Partai Kebangkitan Bangsa menolak jika kadernya, Syaifullah Yusuf atau Gus Ipul, dipasangkan dengan kader dari Partai Gerindra atau Partai Keadilan Sejahtera. Ketua DPP PKB Daniel Johan mengatakan, partainya masih setia menunggu kader yang diajukan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan ( PDI-P). "PKB tetap menunggu, kita tetap fokus bahwa Jawa Timur bersama dengan PDI-P dan kami menunggu PDI-P mengajukan secara definitif calon gubernur," kata Daniel di Kantor DPP PKB, Jakarta, Senin (8/1).
Semula, PDI-P sudah mantap mengajukan kadernya Abdullah Azwar Anas untuk berpasangan dengan Gus Ipul. Namun, belakangan beredar gambar syur mirip Azwar Anas di dunia maya. Hal tersebut membuat Azwar Anas mengundurkan diri dan mengembalikan mandat ke PDI-P. Daniel mengatakan, saat ini partai berlambang banteng itu sudah mengajukan beberapa nama ke PKB. Namun, Daniel masih merahasiakan identitas mereka. "Sementara belum bisa diumumkan dahulu, kejutan," kata Daniel. Daniel tak menampik belakangan ada pendekatan dari Gerindra dan PKS untuk bergabung ke PKB mendukung Gus Ipul. Menurut dia, PKB menyambut baik hal itu. Namun, PKB tidak bisa menerima kader yang diajukan oleh kedua partai itu karena sudah sepakat dengan PDI-P. "Persoalan Gerindra adakan komunikasi, kita sambut baik, PKB tetap bersama dengan PDI-P. Kan Gerindra juga bisa bergabung. Jadi semakin banyak koalisi buat kami semakin baik," ujarnya. Partai Gerindra, PAN dan PKS semula hendak berkoalisi dan membentuk poros baru di Pilgub Jatim 2018. Namun, ketiga partai ini akhirnya memberi sinyal untuk merapatkan dukungannya kepada Gus Ipul. Bahkan, Gerindra, PKS dan PAN disebut sudah menyiapkan kadernya masing-masing. Hal itu diungkapkan oleh Presiden PKS Sohibul Iman.
"Kami ke Gus Ipul dengan menyodorkan cawagub yang sudah disepakati ketiga partai. PKS mengusulkan Kang Yoto (Bupati Bojonegoro Suyoto), demikian juga PAN, lalu Gerindra menyodorkan pak Moekhlas (Laksamana Madya TNI (Purn) Moekhlas Sidik)," ujar Sohibul melalui pesan singkat, Senin (8/1). "Kami serahkan kepada Gus Ipul mau ambil yang mana," tuturnya. (Ihsanuddin)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul PKB Tolak Kader Gerindra, PKS dan PAN jadi Pendamping Gus Ipul Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Yudho Winarto