JAKARTA. Sekitar ratusan pedagang kaki lima (PKL) serta tukang sapu di Monumen Nasional (Monas) melakukan aksi unjuk rasa di depan Balai Kota, Jakarta, Selasa (26/5) siang ini. Aksi demo mereka digawangi oleh Asosiasi Pedagang Kaki Lima Indonesia (APKLI). Mereka memprotes kebijakan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama untuk mengadakan "Lenggang Jakarta" di Monas. Sebab, tak semua PKL ditampung di "Lenggang Jakarta". Mereka kecewa karena tidak mendapat kios di program yang dibiayai Rekso Group itu. "Kami kecewa atas keputusan Ahok (Basuki) yang semena-mena. Jangan singkirkan kami, PKL bukan koruptor BLBI, PKL bukan maling. Turunkan Ahok, tidak pantas jadi Gubernur," seru salah seorang orator sambil berteriak meminta Basuki keluar dari ruangannya untuk menemui mereka.
PKL Monas tuntut Ahok mundur dari jabatan
JAKARTA. Sekitar ratusan pedagang kaki lima (PKL) serta tukang sapu di Monumen Nasional (Monas) melakukan aksi unjuk rasa di depan Balai Kota, Jakarta, Selasa (26/5) siang ini. Aksi demo mereka digawangi oleh Asosiasi Pedagang Kaki Lima Indonesia (APKLI). Mereka memprotes kebijakan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama untuk mengadakan "Lenggang Jakarta" di Monas. Sebab, tak semua PKL ditampung di "Lenggang Jakarta". Mereka kecewa karena tidak mendapat kios di program yang dibiayai Rekso Group itu. "Kami kecewa atas keputusan Ahok (Basuki) yang semena-mena. Jangan singkirkan kami, PKL bukan koruptor BLBI, PKL bukan maling. Turunkan Ahok, tidak pantas jadi Gubernur," seru salah seorang orator sambil berteriak meminta Basuki keluar dari ruangannya untuk menemui mereka.