JAKARTA. Hingga Sabtu (1/2) siang, Majelis Syuro Partai Keadilan Sejahtera (PKS) masih melakukan rapat Musyawarah XI. Rapat tersebut masih membahas kandidat calon presiden (capres) yang akan maju pada Pemilu 2014. Juru Bicara PKS, Mardani Ali Sera mengungkapkan, kandidat capres bisa saja mengerucut pada tiga nama atau langsung pada satu nama capres. "Iya, masih berlangsung pembahasan (penentuan capres). Indikasinya mengerucut ke satu atau tiga besar (kandidat capres)," kata Mardani melalui pesan singkat pada Kompas.com, Sabtu. Namun, belum dapat dipastikan apakah kandidat capres tersebut segera diumumkan kepada publik. Rencananya, Sekretaris Jenderal (Sekjen) PKS Taufik Ridho akan memberi penjelasan mengenai hasil rapat Majelis Syuro tersebut sekitar pukul 16.00 WIB di DPP PKS, Jakarta.
PKS akan tentukan tiga atau satu kandidat capres
JAKARTA. Hingga Sabtu (1/2) siang, Majelis Syuro Partai Keadilan Sejahtera (PKS) masih melakukan rapat Musyawarah XI. Rapat tersebut masih membahas kandidat calon presiden (capres) yang akan maju pada Pemilu 2014. Juru Bicara PKS, Mardani Ali Sera mengungkapkan, kandidat capres bisa saja mengerucut pada tiga nama atau langsung pada satu nama capres. "Iya, masih berlangsung pembahasan (penentuan capres). Indikasinya mengerucut ke satu atau tiga besar (kandidat capres)," kata Mardani melalui pesan singkat pada Kompas.com, Sabtu. Namun, belum dapat dipastikan apakah kandidat capres tersebut segera diumumkan kepada publik. Rencananya, Sekretaris Jenderal (Sekjen) PKS Taufik Ridho akan memberi penjelasan mengenai hasil rapat Majelis Syuro tersebut sekitar pukul 16.00 WIB di DPP PKS, Jakarta.