PKS dukung pelarangan konser Lady Gaga



JAKARTA. Partai Keadilan Sejahtera (PKS) mendukung sikap polisi yang tidak mengizinkan konser Lady Gaga. Partai ini beralasan, Indonesia memiliki norma budaya serta kultur yang masih kental dengan kultur keagamaan.Politisi PKS Indra menilai, sikap polisi itu sudah tepat. "Karena memang tampilan Lady Gaga terlihat seronok dan tariannya menjurus erotis. Ini akan menimbulkan masalah," ucapnya, Rabu (16/5).Dia menilai, penampilan Lady Gaga ini dikhawatirkan akan menimbulkan kerawanan sosial, benturan budaya serta bentrokan antar masyarakat yang memicu persoalan hukum. Alhasil, Indra menyatakan, antisipasi polisi dengan tidak memberikan izin sebagai langkah yang tepat. Namun, Indra menyayangkan, larangan konser penyanyi asal Amerika Serikat dari desakan beberapa ormas keagamaan. Menurutnya, polisi seharusnya memiliki pandangan pemikiran tanpa harus menunggu desakan dari pihak lain.Asal tahu saja, Front Pembela Islam (FPI) mengancam membubarkan konser Lady Gaga. Mereka menilai penampilan Lady Gaga tersebut tidak sesuai dengan nilai-nilai agama.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Editor: Edy Can