JAKARTA. Partai Keadilan Sejahtera (PKS) belum menentukan pengganti Anis Matta yang mundur sebagai Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR). Rencananya, partai ini akan menggelar rapat membahas pengganti Anis Matta.Ketua Fraksi PKS Hidayat Nur Wahid mengatakan, rapat akan digelar Senin (4/2) siang hingga sore nanti. Dia mengungkapkan ada empat nama yang berpeluang mengisi posisi tersebut. Keempat nama tersebut yakni Sohibul Iman, Fahri Hamzah, Andi Rahmat dan Refrizal.Selain memiliki profesionalisme bekerja dan memahami bidang keuangan serta perbankan, Hidayat mengatakan, orang yang dipilih adalah kader senior. "Jabatan pimpinan yang lebih senior, dewasa memimpin lembaga negara yang jumlah cukup senior," kata Hidayat pada Senin (4/2). Sementara itu, untuk pengganti Anis Matta sebagai anggota DPR, Hidayat mengatakan Dewan Pimpinan Pusat PKS Sulawesi Selatan yang akan menentukan siapa nomor urut kedua setelah Anis Matta yang menang di Daerah Pemilihan Sulawesi Selatan I ketika Pemilihan Legislatif 2009 lalu. Namun, kabarnya pemenang kedua tersebut telah pindah partai. Anis Matta menyatakan mundur dari jabatanya sebagai Wakil Ketua DPR setelah Majelis Syuro PKS memilihnya menjadi Presiden PKS menggantikan Luthfi Hasan Ishaaq yang terseret kasus korupsi impor daging. Anis mengatakan akan fokus memperbaiki citra PKS usai sang mantan presiden ditetapkan sebagai tersangka oleh KPK.Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
PKS godok empat nama untuk Wakil Ketua DPR
JAKARTA. Partai Keadilan Sejahtera (PKS) belum menentukan pengganti Anis Matta yang mundur sebagai Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR). Rencananya, partai ini akan menggelar rapat membahas pengganti Anis Matta.Ketua Fraksi PKS Hidayat Nur Wahid mengatakan, rapat akan digelar Senin (4/2) siang hingga sore nanti. Dia mengungkapkan ada empat nama yang berpeluang mengisi posisi tersebut. Keempat nama tersebut yakni Sohibul Iman, Fahri Hamzah, Andi Rahmat dan Refrizal.Selain memiliki profesionalisme bekerja dan memahami bidang keuangan serta perbankan, Hidayat mengatakan, orang yang dipilih adalah kader senior. "Jabatan pimpinan yang lebih senior, dewasa memimpin lembaga negara yang jumlah cukup senior," kata Hidayat pada Senin (4/2). Sementara itu, untuk pengganti Anis Matta sebagai anggota DPR, Hidayat mengatakan Dewan Pimpinan Pusat PKS Sulawesi Selatan yang akan menentukan siapa nomor urut kedua setelah Anis Matta yang menang di Daerah Pemilihan Sulawesi Selatan I ketika Pemilihan Legislatif 2009 lalu. Namun, kabarnya pemenang kedua tersebut telah pindah partai. Anis Matta menyatakan mundur dari jabatanya sebagai Wakil Ketua DPR setelah Majelis Syuro PKS memilihnya menjadi Presiden PKS menggantikan Luthfi Hasan Ishaaq yang terseret kasus korupsi impor daging. Anis mengatakan akan fokus memperbaiki citra PKS usai sang mantan presiden ditetapkan sebagai tersangka oleh KPK.Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News