KONTAN.CO.ID - Dalam waktu dekat Anda bisa menyaksiskan planet Venus dengan mata telanjang. Tanpa alat bantu teropong, kamera atau semacamnya Anda bisa melihat planet Venus secara langsung. Planet Venus dijuluki sebaga bintang fajar dan bintang sore. Hal tersebut disebabkan karena planet yang berada di urutan ke-2 paling dekat dari matahari ini memiliki tampak sangat terang. Jika Anda suka dengan keindahan planet dan benda langit, momen ini sepertinya sangat tepat. Planet Venus bakal terlihat jelas oleh semua orang hanya dengan mata telanjang.
Baca Juga: Sinar kosmik indah di luar angkasa tertangkap teleskop dengan bentuk mirip kupu kupu Menurut laporan dari The Sun, planet Venus dalam kondisi terbaiknya dapat terlihat pada tanggal 12-13 Agustus 2020. Momen ini juga bersamaan dengan hujan meteor Perseid yang puncaknya berlangsung pada tanggal yang sama. Untuk melihat planet Venus dengan mata telanjang, Anda bisa bangun pada waktu dini hari tepat tanggal yang disebutkan di atas. Tidak perlu repot-repot membawa alat bantuan seperti teropong atau kamera, Anda tinggal mencari spot terbaik. Mengutip dari sumber yang sama, waktu terbaik untuk melihat sang bintang fajar yakni pukul tiga pagi sebelum matahari terbit. Anda bisa berfokus ke arah langit ufuk timur, arah matahari bakal terbit. Anda juga bakal melihat terangnya planet Venus tidak seperti biasanya. Kini jauh lebih terang sebab elongasi Venus terhadap matahari berada dalam sudut terbaiknya. Menurut Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN) planet Venus memasuki fase elongasi barat maksimum. Diperkirakan terjadi pada tanggal 13 Agustus 2020 pukul 07.21 WIB. Dengan begitu planet Venus dapat diamati dengan mata telanjang sebab magnitudonya mencapai -4,3 dan lebar sudut 28,3 detik busur.