KONTAN.CO.ID - Sebagai bentuk dukungan terhadap pengembangan EBT (Energi Baru Terbarukan) di Indonesia, PT PLN (Persero) akan membangun pembangkit listrik tenaga panas bumi (PLTP) Mataloko di Kabupaten Ngada, Nusa Tenggara Timur (NTT). Pembangunan PLTP Mataloko berkapasitas 20 megawatt (MW) ini diperkirakan menelan biaya Rp101,8 miliar. PLTP Mataloko merupakan salah satu program pembangunan infrastruktur ketenagalistrikan yang termasuk dalam program 35.000 MW. Program ini merupakan bagian dari Proyek Strategis Nasional (PSN) di wilayah tersebut. Saat ini, pembangunan PLTP Mataloko sedang dalam tahap pra-konstruksi, berupa tahapan persiapan pengadaan lahan dan pengurusan izin.
PLN Bangun Sejumlah Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi Di NTT
KONTAN.CO.ID - Sebagai bentuk dukungan terhadap pengembangan EBT (Energi Baru Terbarukan) di Indonesia, PT PLN (Persero) akan membangun pembangkit listrik tenaga panas bumi (PLTP) Mataloko di Kabupaten Ngada, Nusa Tenggara Timur (NTT). Pembangunan PLTP Mataloko berkapasitas 20 megawatt (MW) ini diperkirakan menelan biaya Rp101,8 miliar. PLTP Mataloko merupakan salah satu program pembangunan infrastruktur ketenagalistrikan yang termasuk dalam program 35.000 MW. Program ini merupakan bagian dari Proyek Strategis Nasional (PSN) di wilayah tersebut. Saat ini, pembangunan PLTP Mataloko sedang dalam tahap pra-konstruksi, berupa tahapan persiapan pengadaan lahan dan pengurusan izin.