KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT PLN berkolaborasi dengan Pemerintah Kota Bogor mengoperasikan SPKLU khusus Angkutan Umum Perkotaan Berbasis Listrik di Kota Bogor (ALIBO). Pemkot Bogor berkolaborasi dengan PLN dalam menyediakan SPKLU khusus sebagai tempat isi ulang angkot listrik komersial pertama yang beroperasi di Indonesia tersebut. Wali Kota Bogor Bima Arya mengatakan, dioperasikannya SPKLU khusus ALIBO ini untuk mendukung upaya Pemerintah Kota Bogor yang tengah menyelenggarakan uji coba terhadap 5 unit Alibo sejak tanggal 4 April 2024 hingga 3 Juli 2024 mendatang. Kehadiran angkot listrik Alibo ini menjadi era tranformasi angkutan umum di Kota Bogor. Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo mengatakan, PLN menambah SPKLU di Bogor khusus untuk melayani kebutuhan pengisian daya angkutan umum berbasis listrik di wilayah tersebut.
PLN dan Pemkot Bogor Operasikan SPKLU Khusus Angkot Listrik di Kota Bogor
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT PLN berkolaborasi dengan Pemerintah Kota Bogor mengoperasikan SPKLU khusus Angkutan Umum Perkotaan Berbasis Listrik di Kota Bogor (ALIBO). Pemkot Bogor berkolaborasi dengan PLN dalam menyediakan SPKLU khusus sebagai tempat isi ulang angkot listrik komersial pertama yang beroperasi di Indonesia tersebut. Wali Kota Bogor Bima Arya mengatakan, dioperasikannya SPKLU khusus ALIBO ini untuk mendukung upaya Pemerintah Kota Bogor yang tengah menyelenggarakan uji coba terhadap 5 unit Alibo sejak tanggal 4 April 2024 hingga 3 Juli 2024 mendatang. Kehadiran angkot listrik Alibo ini menjadi era tranformasi angkutan umum di Kota Bogor. Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo mengatakan, PLN menambah SPKLU di Bogor khusus untuk melayani kebutuhan pengisian daya angkutan umum berbasis listrik di wilayah tersebut.