PLN fokus recovery dampak gempa susulan Lombok-Sumbawa



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Gempa kembali mengguncang Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) pada Minggu (19/7). Akibat gempa susulan tersebut, sistem kelistrikan ikut terdampak.

Direktur Bisnis Regional Jawa Bagian Timur, Bali dan Nusa Tenggara PLN, Djoko Rahardjo Abumanan mengungkapkan, titik gempa antara Lombok dan Sumbawa tersebut sempat membuat sistem kelistrikan PLN di sana kembali collapse

Hal ini menngingat kondisi ketenagalistrikan di sana memang belum sepenuhnya stabil mengingat dampak dari gempa-gempa sebelumnya. “Tadi malam collapse lagi sistem PLN, semua Lombok padam total. Saat ini sedang kita recovery,” ujar Djoko di Kantor Pusat PLN, Senin (20/8).


Dalam kesempatan yang sama, Direktur PLN, Sofyan Basir mengatakan bahwa pihaknya berkomitmen untuk segera melakukan pemulihan listrik di daerah yang terdampak. “Kita sudah turun di sana. Sesegera mungkin, sudah terang lagi sebagian. Sudah selesai 75%,” terang Sofyan.

Menurut Djoko, cepat atau lambatnya proses recovery bergantung dari jenis pembangkitnya. Untuk PLTU, dibutuhkan minimum sekiatr 8 jam untuk proses pemulihan. Sementara untuk PLTD (Diesel) relatif aman dan bisa dipulihkan dengan cepat.

“Perangkat penunjang seperti travo lagi kita cek. Kalau jaringan distribusi sudah hampir semua ter-recovery. Biasanya, beban puncak 185 MW. Karena eksodus penduduk dan wisatawan, beban itu hilang, belum mencapai sebesar itu lagi,” terang Djoko.

Sementara, berdasarkan informasi yang diperoleh Kontan.co.id, sistem kelistrikan Sumbawa mengalami pemadaman sebesar 17% dari total keseluruhan. Beberapa daerah di Sumbawa yang harus dipadamkan antara lain seluruh wilayah Alas, sebagian Taliwang yaitu di daerah pelabuhan Poto Tano.

"Beberapa pembangkit harus kami lakukan pemeriksaan terlebih dahulu untuk memastikan keamanannya. Untuk penormalan jaringan, seluruh petugas PLN kami kerahkan supaya listrik segera menyala," ungkap General Manager PLN Wilayah NTB, Rudi Purnomoloka.

Proses pemulihan sistem hingga pukul 10:30 WITA sudah mencapai 86% dari total sistem kelistrikan Lombok. Beberapa daerah yang sudah menyala antara lain Kota Mataram, Kabupaten Lombok Barat, Kabupaten Lombok Utara, sebagian Kabupaten Lombok Timur dan sebagian Kabupaten Lombok Tengah.

Sedangkan untuk sistem Sumbawa, pasokan listrik berangsur pulih untuk beberapa daerah seperti di Taliwang Kota, Utan, dan Gontar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Handoyo .