KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) terus ngebut pembangunan infrastruktur listrik di berbagai daerah, terutama proyek kabel tegangan tinggi. Kali ini PLN di regional Jawa bagian barat meresmikan penarikan kabel perdana untuk proyek saluran kabel tegangan tinggi (SKTT) 150 kilovolt (kv) Cikupa-Curug, Tangerang sepanjang 19 km, pada Selasa (7/11). Proyek ini menelan dana sekitar Rp 1,3 triliun, material Rp 650 miliar dan jasa. Proyek ini mempunyai target waktu setahun dari November 2017 sampai November 2018. Direktur Regional Jawa Bagian Barat PLN Haryanto WS menyatakan, di proyek kabel tegangan tinggi pihaknya kini langsung melakukan lelang kepada pabrikan, bukan lagi perusahaan jasa atau sipil untuk proyek kabel tegangan tinggi. "Open book, harga dibuka dan negosiasi. Jadi mana yang memberikan harga termurah, dia yang akan menang," ungkap dia, Selasa (7/11).
PLN kebut proyek kabel listrik 1.000 kilometer
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) terus ngebut pembangunan infrastruktur listrik di berbagai daerah, terutama proyek kabel tegangan tinggi. Kali ini PLN di regional Jawa bagian barat meresmikan penarikan kabel perdana untuk proyek saluran kabel tegangan tinggi (SKTT) 150 kilovolt (kv) Cikupa-Curug, Tangerang sepanjang 19 km, pada Selasa (7/11). Proyek ini menelan dana sekitar Rp 1,3 triliun, material Rp 650 miliar dan jasa. Proyek ini mempunyai target waktu setahun dari November 2017 sampai November 2018. Direktur Regional Jawa Bagian Barat PLN Haryanto WS menyatakan, di proyek kabel tegangan tinggi pihaknya kini langsung melakukan lelang kepada pabrikan, bukan lagi perusahaan jasa atau sipil untuk proyek kabel tegangan tinggi. "Open book, harga dibuka dan negosiasi. Jadi mana yang memberikan harga termurah, dia yang akan menang," ungkap dia, Selasa (7/11).