JAKARTA. PT PLN Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (P3B) Jawa-Bali bakal mematikan tujuh pembangkit pada sistem kelistrikan menjelang Natal 2013 dan Tahun Baru 2014. "Pembangkit yang mengalami reserved shutdown atau di istirahatkan mencapai 3.684 MW," kata E Haryadi, General Manager PLN P3B dalam keterangan tertulisnya, Senin (23/12). Tujuh pembangkit itu adalah PLTU Suralaya 5-7, PLTU Paiton, PLTU Cilacap, PLTU Paiton JP (Jawa Power), PLTU Paiton PEC (Paiton Energy Company) 8, PLTU Pelabuhan Ratu, dan PLTU Pacitan," ujar Haryadi.
Ketujuh pembangkit yang mengalami reserved shutdown itu, kata Haryadi, karena beban kelistrikan pada saat perayaan natal dan tahun baru mengalami penurunan. Haryadi menjelaskan, sistem kelistrikan Jawa-Bali mempunyai daya mampu netto mencapai 30.095 MW dengan beban puncak yang paling tinggi pada bulan Oktober yaitu 22.567 MW. Sementara pada perayaan Natal beban puncak hanya 19.408 MW atau turun 14%, sedangkan beban puncak pada tahun baru diperkirakan hanya 17.207 MW atau turun 24%.