KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT PLN (Persero) angkat bicara menanggapi kesimpangsiuran informasi di kalangan masyarakat yang beredar terkait program penyederhanaan golongan pelanggan listrik. Program penambahan daya ini ternyata tidak wajib dilakukan oleh pelanggan. Kepala Satuan Komunikasi Korporat PLN I Made Suprateka mengatakan, pelanggan berhak memilih untuk melakukan penambahan daya atau tidak. Jika pelanggan memilih menambah daya, maka biaya penambahan daya akan ditanggung sepenuhnya oleh PLN. "Kebijakannya nanti ke depan tidak harus, jadi optional, boleh melakukan minta tambah daya mumpung gratis atau dia enggak, tetap di situ," jelas Made ke Kontan.co.id pada Selasa (14/11).
PLN: Penambahan daya listrik itu optional
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT PLN (Persero) angkat bicara menanggapi kesimpangsiuran informasi di kalangan masyarakat yang beredar terkait program penyederhanaan golongan pelanggan listrik. Program penambahan daya ini ternyata tidak wajib dilakukan oleh pelanggan. Kepala Satuan Komunikasi Korporat PLN I Made Suprateka mengatakan, pelanggan berhak memilih untuk melakukan penambahan daya atau tidak. Jika pelanggan memilih menambah daya, maka biaya penambahan daya akan ditanggung sepenuhnya oleh PLN. "Kebijakannya nanti ke depan tidak harus, jadi optional, boleh melakukan minta tambah daya mumpung gratis atau dia enggak, tetap di situ," jelas Made ke Kontan.co.id pada Selasa (14/11).