PLN rampungkan pembangunan Gardu Induk 150 kV Multi Nabati Asahan



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PLN merampungkan pembangunan Gardu Induk 150 kV Multi Nabati Asahan (MNA) senilai Rp 78,4 miliar. 

General Manager PLN Unit Induk Pembangunan Jawa Bagian Barat (UIP JBB) Ratnasari Sjamsuddin mengatakan,  gardu induk dengan kapasitas 30 Mega Volt Ampere (MVA) tersebut akan melayani konsumen tegangan tinggi (KTT) di Kawasan Industri Terpadu Wilmar, yang berada di Bojonegara, Kota Cilegon, Banten, selain juga digunakan sebagai suplai daya listrik utama untuk PT MNA.  

“Tujuan utamanya adalah untuk meningkatkan mutu dan keandalan penyaluran tenaga listrik ke konsumen PLN yang berada area ini," ungkap Ratnasari dalam keterangan tertulis yang diterima Kontan.co.id, Senin (21/6).


Baca Juga: PLN berencana memasok listrik untuk dua smelter milik Vale Indonesia (INCO)

Proses pengerjaan proyek dari  awal hingga selesai berlangsung di masa pandemi Covid-19. Meski begitu, konstruksi proyek ini menjadi salah satu yang tercepat yaitu hanya berlangsung selama 246 hari atau 8 bulan. 

“Dalam pengerjaannya, kami selalu berhati-hati, serta selalu patuh protokol kesehatan. Karena bagaimanapun, kebutuhan listrik tidak bisa menunggu lama, terutama bagi kebutuhan industri penggerak ekonomi,” imbuhnya.

Ratnasari berharap, pemenuhan kebutuhan listrik dapat semakin meningkatkan produktivitas operasional para pelaku industri. Dengan demikian, jumlah tenaga kerja lokal yang bisa diserap bisa lebih banyak.

Selanjutnya: Siap bersaing dengan tiga konsorsium, PLN klaim sudah teken NDA dengan Vale

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Herlina Kartika Dewi