JAKARTA. PLN segera membangun Pusat Listrik Tenaga Mesin Gas (PLTMG) Bangkanai pada tahun 2014. Kapasitas listrik PLTMG ini sebesar 155 Mega Watt (MW). PLTMG Bangkanai berlokasi di Desa Karendan, Kecamatan Lahai, Kabupaten Barito Utara, Kalimantan Tengah. Untuk membangun PLTMG itu, PLN menggandeng Konsorsium Wartsila Finland Oy dan PT Pembangunan Perumahan (Persero) Tbk. Direktur Utama PLN, Nur Pamudji, mengatakan, kerja sama PLN dengan mitranya tersebut merupakan sejarah tersendiri. Pasalnya, pemimpin dari konsorsium proyek PLTMG itu adalah perusahaan manufaktur asing, Wartsila Finland Oy.
PLN segera bangun PLTMG Bangkanai pada 2014
JAKARTA. PLN segera membangun Pusat Listrik Tenaga Mesin Gas (PLTMG) Bangkanai pada tahun 2014. Kapasitas listrik PLTMG ini sebesar 155 Mega Watt (MW). PLTMG Bangkanai berlokasi di Desa Karendan, Kecamatan Lahai, Kabupaten Barito Utara, Kalimantan Tengah. Untuk membangun PLTMG itu, PLN menggandeng Konsorsium Wartsila Finland Oy dan PT Pembangunan Perumahan (Persero) Tbk. Direktur Utama PLN, Nur Pamudji, mengatakan, kerja sama PLN dengan mitranya tersebut merupakan sejarah tersendiri. Pasalnya, pemimpin dari konsorsium proyek PLTMG itu adalah perusahaan manufaktur asing, Wartsila Finland Oy.