KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) menjamin penyediaan listrik di Blok Rokan tetap akan dilakukan oleh perusahaan setrum pelat merah tersebut kendati waktu alih kelola yang semakin mepet, yakni pada 9 Agustus 2021. Dengan waktu yang kurang dari dua bulan ini, Direktur Niaga dan Manajemen Pelanggan PLN Bob Saril memastikan, pihaknya siap mengakuisisi 100% saham yang ada di PT Mandau Cipta Tenaga Nusantara (MCTN). Asal tahu saja, MCTN merupakan pemasok listrik Blok Rokan yang mayoritas sahamnya (95%) dimiliki oleh Chevron Standard Limited. Bob pun memastikan proses lelang kini masih berlangsung. Sebelumnya, disebutkan harga lelang pembangkit listrik ini mencapai US$ 300 juta.
PLN siap ambil alih saham pembangkit Rokan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) menjamin penyediaan listrik di Blok Rokan tetap akan dilakukan oleh perusahaan setrum pelat merah tersebut kendati waktu alih kelola yang semakin mepet, yakni pada 9 Agustus 2021. Dengan waktu yang kurang dari dua bulan ini, Direktur Niaga dan Manajemen Pelanggan PLN Bob Saril memastikan, pihaknya siap mengakuisisi 100% saham yang ada di PT Mandau Cipta Tenaga Nusantara (MCTN). Asal tahu saja, MCTN merupakan pemasok listrik Blok Rokan yang mayoritas sahamnya (95%) dimiliki oleh Chevron Standard Limited. Bob pun memastikan proses lelang kini masih berlangsung. Sebelumnya, disebutkan harga lelang pembangkit listrik ini mencapai US$ 300 juta.