KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) menyiapkan investasi Rp 55 miliar untuk membangun 40 Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di tahun ini. Direktur Niaga dan Manajemen Pelanggan PLN Bob Saril mengungkapkan, nilai investasi ini dikhususkan untuk fasilitas SPKLU yang bakal dibangun oleh PLN. Artinya, masih ada potensi penambahan unit SPKLU lewat skema lainnya termasuk menggandeng pihak swasta. "Untuk nominal kalau 40 unit itu minimal sekitar Rp 55 miliar itu untuk kita saja tapi kita harapkan kerjasama dengan swasta lebih banyak lagi," ujar Bob di Kantor Ditjen Ketenagalistrikan, Selasa (4/1).
PLN Siapkan Investasi Rp 55 Miliar untuk Bangun 40 SPKLU di Tahun Ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) menyiapkan investasi Rp 55 miliar untuk membangun 40 Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di tahun ini. Direktur Niaga dan Manajemen Pelanggan PLN Bob Saril mengungkapkan, nilai investasi ini dikhususkan untuk fasilitas SPKLU yang bakal dibangun oleh PLN. Artinya, masih ada potensi penambahan unit SPKLU lewat skema lainnya termasuk menggandeng pihak swasta. "Untuk nominal kalau 40 unit itu minimal sekitar Rp 55 miliar itu untuk kita saja tapi kita harapkan kerjasama dengan swasta lebih banyak lagi," ujar Bob di Kantor Ditjen Ketenagalistrikan, Selasa (4/1).