KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Polusi udara menghantui wilayah Jakarta dan sekitarnya. Sektor industri, transportasi, dan Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) disorot sebagai penyebab buruknya kualitas udara di Jakarta. Menanggapi hal tersebut, Executive Vice President (EVP) Operasi Sistem Ketenagalistrikan PLN Dispriansyah membantah, industri dan Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) berbasis batubara menjadi penyebab polusi udara Jakarta yang memburuk dan semakin parah. Dispriansyah mengatakan, industri PLTU di sekitar Jakarta sudah beroperasi sejak puluhan tahun. Pada saat pandemi Covid-19 pun, keberadaan PLTU tidak mempengaruhi kualitas udara di Jakarta. Memang, PLTU beroperasi tidak baru-baru ini, tetapi sudah lebih dari dua tahun lalu.
PLN Tepis PLTU Biang Kerok Kualitas Udara Jakarta Jadi Buruk
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Polusi udara menghantui wilayah Jakarta dan sekitarnya. Sektor industri, transportasi, dan Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) disorot sebagai penyebab buruknya kualitas udara di Jakarta. Menanggapi hal tersebut, Executive Vice President (EVP) Operasi Sistem Ketenagalistrikan PLN Dispriansyah membantah, industri dan Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) berbasis batubara menjadi penyebab polusi udara Jakarta yang memburuk dan semakin parah. Dispriansyah mengatakan, industri PLTU di sekitar Jakarta sudah beroperasi sejak puluhan tahun. Pada saat pandemi Covid-19 pun, keberadaan PLTU tidak mempengaruhi kualitas udara di Jakarta. Memang, PLTU beroperasi tidak baru-baru ini, tetapi sudah lebih dari dua tahun lalu.