JAKARTA. Pelaksana tugas Gubernur DKI Jakarta Sumarsono melarang pemasangan dan pemakaian atribut partai politik dalam car free day / CFD. Hal ini untuk menjaga ketertiban di area bebas kendaraan ini. "Demi menjaga ketertiban di kawasan car free day Jakarta, kami minta bebas atribut partai politik dan kegiatan politik apapun," ujar Sumarsono melalui keterangan tertulis, Minggu (4/12/2016). Di CFD hari ini, sedang berlangsung aksi "Kami Indonesia" yang digagas partai-partai pendukung pemerintahan Jokowi-JK.
Plt Gubernur DKI minta CFD bersih atribut partai
JAKARTA. Pelaksana tugas Gubernur DKI Jakarta Sumarsono melarang pemasangan dan pemakaian atribut partai politik dalam car free day / CFD. Hal ini untuk menjaga ketertiban di area bebas kendaraan ini. "Demi menjaga ketertiban di kawasan car free day Jakarta, kami minta bebas atribut partai politik dan kegiatan politik apapun," ujar Sumarsono melalui keterangan tertulis, Minggu (4/12/2016). Di CFD hari ini, sedang berlangsung aksi "Kami Indonesia" yang digagas partai-partai pendukung pemerintahan Jokowi-JK.