KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Kencana Energi Lestari Tbk (KEEN) optimistis kinerjanya dapat meningkat di sisa tahun 2020. Hal ini didukung oleh meningkatnya kemampuan produksi pembangkit listrik yang dimiliki oleh perusahaan tersebut. Sebagai informasi, sebenarnya KEEN mengalami penurunan pendapatan sebesar 29,1% (yoy) menjadi US$ 4 juta di kuartal I-2020. Namun, laba bersih perusahaan ini masih bisa melonjak 241,3% (yoy) menjadi US$ 8,1 juta. Direktur Kencana Energi Lestari Giat Widjaja mengatakan, pihaknya masih menargetkan pertumbuhan pendapatan sebesar 35% di tahun 2020 menjadi US$ 31,97 juta. Begitu pula dengan laba bersih KEEN yang ditargetkan naik 164% menjadi US$ 9,63 juta di akhir tahun nanti.
PLTA Air Putih beroperasi, Kencana Energi (KEEN) yakin kinerjanya akan meningkat
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Kencana Energi Lestari Tbk (KEEN) optimistis kinerjanya dapat meningkat di sisa tahun 2020. Hal ini didukung oleh meningkatnya kemampuan produksi pembangkit listrik yang dimiliki oleh perusahaan tersebut. Sebagai informasi, sebenarnya KEEN mengalami penurunan pendapatan sebesar 29,1% (yoy) menjadi US$ 4 juta di kuartal I-2020. Namun, laba bersih perusahaan ini masih bisa melonjak 241,3% (yoy) menjadi US$ 8,1 juta. Direktur Kencana Energi Lestari Giat Widjaja mengatakan, pihaknya masih menargetkan pertumbuhan pendapatan sebesar 35% di tahun 2020 menjadi US$ 31,97 juta. Begitu pula dengan laba bersih KEEN yang ditargetkan naik 164% menjadi US$ 9,63 juta di akhir tahun nanti.