KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP) Ulumbu yang terletak di Gunung Poco Leok, Kabupaten Manggarai, Nusa Tenggara Timur (NTT), dinilai sebagai solusi peningkatan keandalan pasokan listrik di Pulau Flores. Hal ini mengingat potensi geothermal yang dimiliki daerah tersebut. Raimundus Wajong, Koordinator Komunitas Masyarakat Adat Poco Leok, berpendapat bahwa pengembangan PLTP Ulumbu adalah inisiatif strategis pemerintah dalam mengatasi kekurangan pasokan listrik di Kabupaten Manggarai. Dia menyerukan kepada masyarakat untuk mendukung penuh proyek ini. "Kami mendorong warga untuk tidak terpengaruh oleh pihak-pihak yang memiliki agenda terselubung yang menentang pengembangan PLTP Ulumbu," ungkap Raimundus dalam keterangannya, Rabu (11/10).
PLTP Ulumbu Dinilai Bisa Jadi Solusi Keandalan Pasokan Listrik di NTT
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP) Ulumbu yang terletak di Gunung Poco Leok, Kabupaten Manggarai, Nusa Tenggara Timur (NTT), dinilai sebagai solusi peningkatan keandalan pasokan listrik di Pulau Flores. Hal ini mengingat potensi geothermal yang dimiliki daerah tersebut. Raimundus Wajong, Koordinator Komunitas Masyarakat Adat Poco Leok, berpendapat bahwa pengembangan PLTP Ulumbu adalah inisiatif strategis pemerintah dalam mengatasi kekurangan pasokan listrik di Kabupaten Manggarai. Dia menyerukan kepada masyarakat untuk mendukung penuh proyek ini. "Kami mendorong warga untuk tidak terpengaruh oleh pihak-pihak yang memiliki agenda terselubung yang menentang pengembangan PLTP Ulumbu," ungkap Raimundus dalam keterangannya, Rabu (11/10).