KONTAN.CO.ID - TOKYO. Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida berkomitmen penuh untuk mengabdikan dirinya dalam segala upaya yang bisa membawa Jepang keluar dari krisis Covid-19. "Saya bertekad untuk mengabdikan jiwa dan raga untuk mengatasi krisis nasional ini bersama rakyat. Kita akan mengukir era baru dan mewariskan negara yang berhati kaya kepada generasi berikutnya," ungkap Kishida dalam pidato kebijakan pertamanya di depan Parlemen Jepang, Jumat (8/10). Krisis Covid-19 adalah ujian pertama bagi Kishida yang baru mulai menjabat pada 4 Oktober lalu. Ia menggantikan Yoshihide Suga yang mundur karena dinilai gagal mengatasi krisis Covid-19.
PM Fumio Kishida siap mengabdikan diri untuk mengakhiri krisis Covid-19 di Jepang
KONTAN.CO.ID - TOKYO. Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida berkomitmen penuh untuk mengabdikan dirinya dalam segala upaya yang bisa membawa Jepang keluar dari krisis Covid-19. "Saya bertekad untuk mengabdikan jiwa dan raga untuk mengatasi krisis nasional ini bersama rakyat. Kita akan mengukir era baru dan mewariskan negara yang berhati kaya kepada generasi berikutnya," ungkap Kishida dalam pidato kebijakan pertamanya di depan Parlemen Jepang, Jumat (8/10). Krisis Covid-19 adalah ujian pertama bagi Kishida yang baru mulai menjabat pada 4 Oktober lalu. Ia menggantikan Yoshihide Suga yang mundur karena dinilai gagal mengatasi krisis Covid-19.