PM Jepang: PLTN Fukushima berisiko tinggi kebocoran radioaktif



TOKYO. Perdana Menteri Jepang Naoto Kan mengatakan pembangkit listrik tenaga nuklir (PTLN) Fukushima unit 2 sedang menghadapi risiko tinggi kebocoran zat radioaktif. Berbicara lewat televisi, Kan meminta warga yang tinggal di radius 20 kilometer hingga 30 kilometer dari PLTN untuk tetap tinggal di dalam ruangan.

Sebelumnya, reaktor nuklir unit 2 tersebut meledak. Ledakan yang terjadi pada pukul 06.10 waktu setempat telah merusak dinding pelindung reaktor nuklir tersebut.Ledakan ini terjadi akibat sistem pendinginan reaktor tidak bekerja optimal akibat guncangan gempa dan tsunami yang terjadi Jumat (11/3) lalu.


Editor: Edy Can