KONTAN.CO.ID - BEIJING. Aktivitas pabrik China berkembang lebih cepat pada bulan September dibantu oleh kembali tumbuhnya ekspor setelah beberapa bulan penjualan menyusut. Hal ini menjadi secercah harapan bagi pemulihan ekonomi yang stabil karena guncangan akibat pandemi virus corona. Biro Statistik Nasional (NBS) melaporkan, Indeks Manajer Pembelian (PMI) Manufaktur China pun resmi naik menjadi 51,5 pada bulan September dari 51,0 di Agustus lalu. Dengan posisinya yang tetap berada di atas angka 50 poin, maka ini menandakan adanya pertumbuhan. Posisi PMI Manufaktur China ini lebih baik dari proyeksi analis yang memprediksi kenaikan di level 51,2.
PMI Manufaktur China kembali naik, aktivitas pabrik berkembang cepat di September
KONTAN.CO.ID - BEIJING. Aktivitas pabrik China berkembang lebih cepat pada bulan September dibantu oleh kembali tumbuhnya ekspor setelah beberapa bulan penjualan menyusut. Hal ini menjadi secercah harapan bagi pemulihan ekonomi yang stabil karena guncangan akibat pandemi virus corona. Biro Statistik Nasional (NBS) melaporkan, Indeks Manajer Pembelian (PMI) Manufaktur China pun resmi naik menjadi 51,5 pada bulan September dari 51,0 di Agustus lalu. Dengan posisinya yang tetap berada di atas angka 50 poin, maka ini menandakan adanya pertumbuhan. Posisi PMI Manufaktur China ini lebih baik dari proyeksi analis yang memprediksi kenaikan di level 51,2.