KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Permodalan Nasional Madani (PNM) telah menyalurkan pembiayaan sebesar Rp 89,14 triliun hingga 15 September 2021. Jumlah pembiayaan ini diberikan kepada nasabah PNM Mekaar yang jumlahnya mencapai 10,8 juta nasabah. Selain menyalurkan pembiayaan, PNM juga terus berupaya melakukan pemberdayaan pada masyarakat, salah satunya dengan meresmikan pemberian akses air bersih, program Ruang Pintar dan pelatihan klasterisasi sektoral olahan hasil laut bagi nasabah PNM di Dusun Kuri Caddi, Desa Nisombalia, Kabupaten Maros, Selasa (21/9). “Pengadaan akses sumber air bersih ini tentunya kami harapkan akan membantu kebutuhan air bersih bagi warga Desa Nisombalia yang selama ini kesulitan mendapatkan akses sumber air bersih, ” ujar Sunar Basuki, Direktur Kelembagaan dan Perencanaan PNM
PNM juga membuka Ruang Pintar yang memfasilitasi anak-anak dari nasabah PNM Mekaar dan masyarakat sekitar untuk belajar atau kegiatan lainnya secara daring. Ruang Pintar yang telah dibuka di Desa Nisombalia meliputi paket buku, paket alat tulis, paket gizi, akses internet, komputer, meja dan kursi, proyektor, rak buku, dan tempat cuci tangan.