JAKARTA. Reserse Kriminal Khusus Kepolisian (Reskrimsus) Daerah Polda Metro Jaya mulai proses penyelidikan kasus investasi bodong PT Boss Venture Indonesia (BVI). Sebanyak 20 orang korban BVI mendatangi Polda Metro Jaya menjalani pemeriksaan. Salah satu korban investasi Boss Venture, Adinda Syachrina mengatakan pihaknya telah menjalani Berita Acara Pemeriksaan (BAP) atas laporan Lenny Pelany pada 8 Oktober 2014 lalu. Lenny yang merupakan salah satu korban BVI melaporkan Managing Director BVI Yudianto Tri, Muhammad Andra yang berperan sebagai penerima uang dan anak Yudianto serta Maslikhah istri Yudianto yang juga terlibat dalam pengurusan investasi BVI. "Tadi yang di BAP hanya Lenny sebagai pelapor, sementara yang lainnya diperiksa sebagai saksi saja," ujar Adinda kepada KONTAN di kompleks Polda Metro Jaya, Senin (15/12).
Polda Metro selidiki kasus investasi Boss Venture
JAKARTA. Reserse Kriminal Khusus Kepolisian (Reskrimsus) Daerah Polda Metro Jaya mulai proses penyelidikan kasus investasi bodong PT Boss Venture Indonesia (BVI). Sebanyak 20 orang korban BVI mendatangi Polda Metro Jaya menjalani pemeriksaan. Salah satu korban investasi Boss Venture, Adinda Syachrina mengatakan pihaknya telah menjalani Berita Acara Pemeriksaan (BAP) atas laporan Lenny Pelany pada 8 Oktober 2014 lalu. Lenny yang merupakan salah satu korban BVI melaporkan Managing Director BVI Yudianto Tri, Muhammad Andra yang berperan sebagai penerima uang dan anak Yudianto serta Maslikhah istri Yudianto yang juga terlibat dalam pengurusan investasi BVI. "Tadi yang di BAP hanya Lenny sebagai pelapor, sementara yang lainnya diperiksa sebagai saksi saja," ujar Adinda kepada KONTAN di kompleks Polda Metro Jaya, Senin (15/12).