KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Komisi VII DPR RI berencana memanggil Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) dan Badan Pengatur Hilir Migas (BPH Migas) menyangkut polemik proyek Pipa Cirebon-Semarang (Cisem). Wakil Ketua Komisi VII DPR RI Eddy Soeparno mengungkapkan polemik yang terjadi membuat diperlukannya pandangan hukum untuk memastikan hak pembangunan dan pengelolaan Pipa Cisem. Di sisi lain, pihaknya berharap Kementerian ESDM dan BPH Migas tidak berpolemik di ranah publik. "Kami di Komisi VII akan meminta penjelasan baik dari Kementerian ESDM maupun BPH Migas tentang hasil pembahasan di internal kedua belah pihak," kata Eddy kepada Kontan.co.id, Minggu (25/4).
Polemik pipa Cisem, Komisi VII DPR bakal panggil Kementerian ESDM dan BPH Migas
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Komisi VII DPR RI berencana memanggil Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) dan Badan Pengatur Hilir Migas (BPH Migas) menyangkut polemik proyek Pipa Cirebon-Semarang (Cisem). Wakil Ketua Komisi VII DPR RI Eddy Soeparno mengungkapkan polemik yang terjadi membuat diperlukannya pandangan hukum untuk memastikan hak pembangunan dan pengelolaan Pipa Cisem. Di sisi lain, pihaknya berharap Kementerian ESDM dan BPH Migas tidak berpolemik di ranah publik. "Kami di Komisi VII akan meminta penjelasan baik dari Kementerian ESDM maupun BPH Migas tentang hasil pembahasan di internal kedua belah pihak," kata Eddy kepada Kontan.co.id, Minggu (25/4).