JAKARTA. Kepala Kepolisian Resor Metro Jakarta Selatan, Komisaris Besar Wahyu Hadiningrat memastikan bahwa penyerangan terhadap kantor redaksi Tempo bermotif salah paham. Hal tersebut disampaikannya di Mapolrestro Jakarta Selatan, Sabtu (16/3/2013). "Tadi malam ada karyawan Tempo yang sedang istirahat di warung yang jaraknya 20 meter dari kantor redaksi Tempo, lalu ada yang melempar. Karyawan Tempo lalu menegur. Tapi pelaku tidak terima dan melakukan penyerangan," jelas Wahyu. Pelaku yang berjumlah delapan orang ini sempat dihadang oleh dua orang petugas sekuriti. Namun mereka tetap merangsek masuk dan memukul dua petugas sekuriti tersebut. Setelah itu, para pelaku merusak bagian depan kantor Tempo.
Polisi: Akibat salah paham, kantor Tempo diserang
JAKARTA. Kepala Kepolisian Resor Metro Jakarta Selatan, Komisaris Besar Wahyu Hadiningrat memastikan bahwa penyerangan terhadap kantor redaksi Tempo bermotif salah paham. Hal tersebut disampaikannya di Mapolrestro Jakarta Selatan, Sabtu (16/3/2013). "Tadi malam ada karyawan Tempo yang sedang istirahat di warung yang jaraknya 20 meter dari kantor redaksi Tempo, lalu ada yang melempar. Karyawan Tempo lalu menegur. Tapi pelaku tidak terima dan melakukan penyerangan," jelas Wahyu. Pelaku yang berjumlah delapan orang ini sempat dihadang oleh dua orang petugas sekuriti. Namun mereka tetap merangsek masuk dan memukul dua petugas sekuriti tersebut. Setelah itu, para pelaku merusak bagian depan kantor Tempo.