JAKARTA. Polisi akui ledakan bom yang terjadi di Komunitas Utan Kayu, Selasa (15/3) lalu akibat kesalahan prosedur. Kepala Badan Reserse dan Kriminal Komisaris Jenderal Polisi Ito Sumardi mengatakan penjinakan bom seharusnya tidak dilakukan oleh personil biasa.Ito mengatakan, seharusnya penjinakan bom tersebut dilakukan tim penjinak bom. Di pun menyayangkan peristiwa tersebut terjadi. "Itu menjadi introspeksi kami. Sudah disampaikan melalui telegram bagi seluruh kepolisian supaya menaati prosedur yang berlaku," tegas Ito, Rabu (16/3).Asal tahu saja, bom meledak di Komunitas Utan Kayu, Jakarta Timur. Bom itu meledak saat polisi sedang mengotak-atik bom tersebut.Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Polisi akui ada kesalahan prosedur di balik ledakan bom di Komunitas Utan Kayu
JAKARTA. Polisi akui ledakan bom yang terjadi di Komunitas Utan Kayu, Selasa (15/3) lalu akibat kesalahan prosedur. Kepala Badan Reserse dan Kriminal Komisaris Jenderal Polisi Ito Sumardi mengatakan penjinakan bom seharusnya tidak dilakukan oleh personil biasa.Ito mengatakan, seharusnya penjinakan bom tersebut dilakukan tim penjinak bom. Di pun menyayangkan peristiwa tersebut terjadi. "Itu menjadi introspeksi kami. Sudah disampaikan melalui telegram bagi seluruh kepolisian supaya menaati prosedur yang berlaku," tegas Ito, Rabu (16/3).Asal tahu saja, bom meledak di Komunitas Utan Kayu, Jakarta Timur. Bom itu meledak saat polisi sedang mengotak-atik bom tersebut.Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News