JAKARTA. Aparat kepolisian gabungan dari Kepolisian Daerah Metro Jaya, Kepolisian RI, Kepolisian Resor dan Pemda DKI Jakarta akan mulai melakukan penjagaan sejak Selasa (22/7) pagi, di seputaran Gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat. Pengamanan ini terkait agenda pengumuman hasil rekapitulasi dan penetapan presiden dan wakil presiden terpilih dalam Pemilu Presiden 2014. "Penjagaan pengamanan Gedung KPU, aparat akan mulai diturunkan pukul setengah 7," kata Kepala Bidang Humas Komisaris Besar Rikwanto, Senin (21/7/2014). Dia mengatakan, aparat kepolisian akan mensterilkan lingkungan sekitar Gedung KPU mau pun akses jalan menuju ke kawasan tersebut. "Arus lalu lintas di sekitar gedung juga di atur situasional," kata Rikwanto.
Polisi mulai siaga, jaga KPU pada setengah tujuh
JAKARTA. Aparat kepolisian gabungan dari Kepolisian Daerah Metro Jaya, Kepolisian RI, Kepolisian Resor dan Pemda DKI Jakarta akan mulai melakukan penjagaan sejak Selasa (22/7) pagi, di seputaran Gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat. Pengamanan ini terkait agenda pengumuman hasil rekapitulasi dan penetapan presiden dan wakil presiden terpilih dalam Pemilu Presiden 2014. "Penjagaan pengamanan Gedung KPU, aparat akan mulai diturunkan pukul setengah 7," kata Kepala Bidang Humas Komisaris Besar Rikwanto, Senin (21/7/2014). Dia mengatakan, aparat kepolisian akan mensterilkan lingkungan sekitar Gedung KPU mau pun akses jalan menuju ke kawasan tersebut. "Arus lalu lintas di sekitar gedung juga di atur situasional," kata Rikwanto.