JAKARTA. Pihak kepolisian membuktikan janjinya untuk mengumumkan empat Daftar Pencarian Orang (DPO) yang terkait terorisme, Rabu (19/8). Empat orang itu dinilai kepolisian memiliki peran cukup penting terhadap terorisme yang kembali marak belakangan ini. "Mereka adalah Saefudin Jaelani alias Saefudin Zuhri, Muhamad Fahrir, Bagus Budi Pranoto alias Urwa, dan Aryo Sudarso alias Suparjo alias Aji alias Dayat," ujar Kadiv Humas Mabes Polri, Nanan Sukarna.Pihak kepolisian memastikan bahwa keterlibatan mereka terhadap terorisme tidak terbantahkan karena sebelumnya sudah membantu menyembunyikan Dr Azhari. "Mereka sebelumnya pernah divonis dalam kasus Dr Azahari," tegas Nanan.
Polisi Umumkan Empat Buron Teroris
JAKARTA. Pihak kepolisian membuktikan janjinya untuk mengumumkan empat Daftar Pencarian Orang (DPO) yang terkait terorisme, Rabu (19/8). Empat orang itu dinilai kepolisian memiliki peran cukup penting terhadap terorisme yang kembali marak belakangan ini. "Mereka adalah Saefudin Jaelani alias Saefudin Zuhri, Muhamad Fahrir, Bagus Budi Pranoto alias Urwa, dan Aryo Sudarso alias Suparjo alias Aji alias Dayat," ujar Kadiv Humas Mabes Polri, Nanan Sukarna.Pihak kepolisian memastikan bahwa keterlibatan mereka terhadap terorisme tidak terbantahkan karena sebelumnya sudah membantu menyembunyikan Dr Azhari. "Mereka sebelumnya pernah divonis dalam kasus Dr Azahari," tegas Nanan.